Penelusuran

Rabu, 14 Desember 2022

Mulai Tahun Depan, Beli LPG 3KG sudah menggunakan App MyPertamina

 

Info terbaru saat ini mulai tahun 2023 Pemerintah Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) berencana melakukan pembatasan pembelian LPG 3 Kg. Pembelian LPG 3 Kg hanya di tujukan untuk masyarakat tidak mampu atau miskin.

Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Dirjen Migas) Kementerian ESDM,  Tutukan Ariadji menuturkan "Tahun depan (pembatasan beli LPG 3 kg), sekarang sudah jalan tapi tahun depan akan full di seluruh Indonesia,"  saat ditemui di Gedung DPR,

Nantinya pembeli LPG 3 Kg harus terdaftar di aplikasi MyPertamina seperti pembelian BBM Subsidi. Untuk mendorong pelaksanaan pembatasan pembelian LPG 3 kg sesuai yang berhak, pemerintah juga akan mengintegrasikan data Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) dengan MyPertamina. Menurutnya , pembatasan ini dilakukan untuk mencapai target subsidi tepat sasaran, karena selama ini pembelian LPG 3 Kg tidak hanya masyarakat miskin saja tapi ada juga masyarakat golongan mampu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar